Friday, October 11, 2013

Rangkuman IPS Ekonomi & Sosiologi



Rangkuman IPS (Ekonomi)


    Manusia sebagai makhluk Sosial & Ekonomi

Hasrat manusia untuk selalu memenuhi kebutuhannya disebut Manusia sebagai makhluk ekonomi ( Homo economicus)

Keinginan merupakan hasrat akan pemuaskebutuhan yang spesifik.

Hasrat manusia selalu memerlukan bantuan orang lain disebut Manusia sebagai makhluk sosial

Faktor-faktor yang mempengaruhi keinginan manusia dalam memenuhi kebutuhannya :
    1.     Tempat tinggal
    2.    Pendidikan
    3.    Usia
    4.    Sumber daya alam & Sumber daya manusia
Empat aspek manusia dalam bertindak ekonomi :
    1.    Rasionalitas
    2.    Moral
    3.    Kepentingan Pribadi
    4.    Informasi
Macam-macam kerjasama :
   1.    Kerjasama saling menguntungkan
   2.    Kerjasama untuk kepentingan bersama
   3.    Kerjasama saling menghormati

Ilmu ekonomi adalah ilmu yang mempelajari usaha -usaha manusia untuk memenuhi kebutuhannya / untuk mencapai kemakmuran

Ilmu Ekonomi dilatar belakangi oleh masalah kelangkaan / timbul sebagai akibat adanya kebutuhan manusia yang tidak terbatas sedangkan alat pemuas kebutuhannyaterbatas

Ekonomi berasal dari kata Oikonomia, yaitu dari kata oikos (Rumah tangga) dan kata nomos (Mengatur)



Rangkuman IPS (Sosiologi - Interaksi Sosial)



Interaksi Sosial adalah hubungan - hubungan sosial yang dinamis, yang menyangkut hubungan antara individu - individu, individu - kelompok, kelompok - kelompok.

Faktor – faktor penyebeb terjadinya interaksi sosial :
   1.    Imitasi
   2.    Sugesti
   3.    Simpati
   4.     Identifikasi

·                    Imitasi adalah meniru sesuatu yang dilakukan orang lain.

·           Sugesti adalah reaksi seseorang terhadap sesuatu secara langsung tanpa dipikir terlebih dahulu

·           Simpati adalah kemampuan untuk merasakan diri seolah – olah dalam keadaan orang lain dan ikut merasakan apa yang dirasakan orang tersebut

·           Identifikasi adalah kecenderungan / keinginan dalam diri seseorang untuk menjadi sama dengan pihak lain.

Dua bentuk Interaksi Sosial :

    Proses asosiatif adalah bentuk interaksi sosial yang dapat meningkatkan hubungan solidaritas antar-individu.
Macam – macam proses asosiatif :

      1.    Kerjasama ( cooperation)
a.    Kerukunan
b.    Tawar – menawar (bargaining)
c.    Kooptasi
d.    Koalisi
e.    Joint venture

     2.    Akomodasi (accomodation)
a.    Paksaan          e.         Konsilisasi
b.    Kompromi        f.          Kesabaran
c.    Penengah        g.         Terperangkap
d.    Mediasi            h.         Keputusan pengadilan

      3.    Asimilasi



 Proses desosiatif adalah bentuk interaksi sosial yang dapat merenggangkan hubungan solidaritas antar-individu. 
Macam – macam proses desosiatif :
                   a. Persaingan
                   b. Kontravensi
                   c. Pertentangan / pertikaian

 Kontak dapat dibedakan kedalam dua bagian :
a.    Kontak Primer
b.    Kontak Sekunder

Kontak primer adalah kontak yang terjadi dalam media tatap muka.

Kontak sekunder adalah kontak yang tidak terjadi dalam media tatap muka.
·    Kontak sekunder dapat dibedakan menjadi dua :

1.   Kontak sekunder langsung (melalui alat tertentu, telepon,internet,surat dll)
2.    Kontak sekunder tidak langsung (melalui perantara / orang ketiga)

No comments:

Post a Comment